Samudera Indonesia Peduli Buka Bersama Anak Yatim di YBKB
Keagamaan
Samudera Indonesia Peduli Buka Bersama Anak Yatim di YBKB
Samudera Indonesia Peduli berkunjung ke kantor Yayasan Bangun Kecerdasan Bangsa (YBKB) di Pasar Rebo, Jakarta Timur dalam rangka silaturahmi dan buka puasa bersama anak-anak yatim.
Pada hari Rabu, 15 Mei 2019 tim Samudera Indonesia Peduli berkunjung ke kantor Yayasan Bangun Kecerdasan Bangsa (YBKB) di Pasar Rebo, Jakarta Timur dalam rangka bersilaturahmi dan berbuka bersama anak-anak yatim yang dibimbing YBKB. Kegiatan yang dilaksanakan di bulan Ramadhan ini bertujuan untuk berbagi kepada anak anak yatim yang membutuhkan.
Acara dibuka dengan sambutan dan perkenalan dilanjutkan dengan membaca mengaji bersama. Selain itu, acara diramaikan dengan penampilan hadroh Majelis Al-Balad, salah satu program keagamaan yang digagas oleh YBKB. Acara yang diramaikan oleh sekitar 50 anak yatim ini berlangsung secara sederhana dalam kekeluargaan. Seusai perkenalan yang dilanjutkan tanya jawab bersama anak-anak, acara dilanjutkan dengan pembagian santunan anak yatim.
Setelah adzan maghrib berkumandang, tim Samudera Indonesia Peduli beserta anak-anak yatim berbuka bersama dengan penuh suka cita dan tawa canda. Seusai berbuka dilanjutkan dengan sholat maghrib berjamaah yang diakhiri dengan ramah tamah. Samudera Indonesia Peduli berharap semoga kunjungan ini memberikan manfaat serta semangat baru untuk anak-anak di YBKB juga mempererat silaturahmi semuanya.
Acara dibuka dengan sambutan dan perkenalan dilanjutkan dengan membaca mengaji bersama. Selain itu, acara diramaikan dengan penampilan hadroh Majelis Al-Balad, salah satu program keagamaan yang digagas oleh YBKB. Acara yang diramaikan oleh sekitar 50 anak yatim ini berlangsung secara sederhana dalam kekeluargaan. Seusai perkenalan yang dilanjutkan tanya jawab bersama anak-anak, acara dilanjutkan dengan pembagian santunan anak yatim.
Setelah adzan maghrib berkumandang, tim Samudera Indonesia Peduli beserta anak-anak yatim berbuka bersama dengan penuh suka cita dan tawa canda. Seusai berbuka dilanjutkan dengan sholat maghrib berjamaah yang diakhiri dengan ramah tamah. Samudera Indonesia Peduli berharap semoga kunjungan ini memberikan manfaat serta semangat baru untuk anak-anak di YBKB juga mempererat silaturahmi semuanya.
Nama | Jumlah Dukungan |
---|